Wuling Mini EV Terlihat di Indonesia, Kapan Bisa Dipesan ?

23
Wuling Mini EV (doc. wuling)

Wuling Mini EV merupakan mobil listrik fenomenal. Wuling Mini EV kini menjadi mobil listrik terlaris di Cina, mengalahkan dominasi mobil listrik asal Amerika Serikat, Tesla.

Wuling Mini EV bisa dikatakan sebagai mobil listrik perkotaan yang mendekati ideal. Berpintu dua dan menganut komposisi bangku 2+2. Cukup untuk kendaraan dalam kota.

Walaupun berdimensi kecil, formulasi ukuran ini disebut sebagai mobil perkotaan ideal. Tak memakan banyak tempat, mudah dikendarai di tengah kemacetan, dan hemat energi.

Dari segi performa Wuling Mini EV tergolong cukup untuk dipakai harian dalam kota. Dengan baterai standar 9,2 kWh, diklaim mampu menempuh jarak hingga 120 km. Sedangkan dengan baterai bersumber daya 13,82 kWh Wuling Mini EV dapat menempuh jarak hingga 170 km.

Di Cina, mobil Wuling Mini EV sangat laris hingga mengalahkan penjualan mobil listrik Tesla. Harganya 37.600 Yuan atau sekitar Rp 84 juta untuk varian terendah. Sedangkan varian tertinggi dilego 43.600 Yuan atau sekitar Rp 97,5 juta.

Mobil listrik mini garapan Wuling tersebut diperkirakan akan muncul di ajang GIIAS 2021 pada November nanti.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here